besoksenin.co - Beberapa hari yang lalu, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (DISPARBUD) Kabupaten Majalengka kedatangan tamu spesial. Bukan karena telornya dua lantas disebut spesial (Emangnya martabak), melainkan karena tamu ini adalah salah satu Grand Finalis Miss Grand Indonesia 2020. Dia adalah Kharisma Aura.
Bagi sobat bsco yang belum tahu, Miss Grand Indonesia (MGI) adalah kontes kecantikan yang pertama kali diselenggarakan pada tahun 2018 oleh Yayasan Dunia Mega Bintang dengan Ivan Gunawan sebagai Direktur Nasionalnya. Pemenang kontes ini akan mewakili Indonesia pada kontes Miss Grand International, yang bertujuan pada aksi perdamaian dunia.
Wow gak, tuh?
Kharisma lahir di Majalengka. 27 November 1999. Ayah ibunya tinggal di kelurahan Tonjong, Majalengka.
Dia merupakan alumnus SMPN 3 Majalengka dan dikenal sebagai cewek tomboy. Hal itulah yang membuat ibunya memasukan Kharisma ke dalam dunia modeling, sebagaimana dilansir dari eljhonnews.
"Dulu saya tomboy, suka manjat pohon dan mainnya sama cowo, melihat itu mama langsung memasukan saya kedunia modeling, biar tomboynya hilang jadi femini” ujarnya,
Jadi penasaran, waktu kecil Kharisma suka manjat pohon apa. Mungkin sama kayak saya, pohon kersem dan cecendet. Sayangnya ketika coba dihubungi via instagram, sampai tulisan ini terbit dia belum membalas.
Selain dikenal sebagai cewek tomboy, dia juga dikenal sebagai cewek yang tinggi di sekolahnya. Bahkan dia sempat minder dengan tinggi badannya yang terlihat "menjulang" ketimbang teman-temannya yang lain.
Namun ketika sudah masuk dunia modeling pada usia 12 tahun dan masuk salah satu agensi model Indonesia, tinggi badannya yang saat ini mencapai 181 cm adalah berkah. Karena beberapa event internasional memberi batas untuk minimal tinggi badan seorang model perempuan adalah 175 cm.
Sebelum menjadi Grand Finalis Miss Grand Indonesia 2020 Kharisma beberapa kali berpartisipasi sekaligus berprestasi dalam beberapa event, diantaranya :
Kharisma juga pernah terlibat dalam berbagai acara peragaan busana dari peranacang ternama di Indonesia atau Dunia, serta menjadi talent di 15 iklan sampai saat ini.
Dengan segudang pengalaman dan prestasi yang pernah didapatkan, bukan tidak mungkin model asal Majalengka ini bisa menjadi juara event bergengsi yang akan berlangsung dalam waktu dekat ini, Miss Grand Indonesia 2020.
Mari kita support Kharisma Aura!